4 views 40 secs 0 comments

Mantan Presiden Filipina Duterte Ditangkap!

In Internasional
March 11, 2025

JAKARTA – Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte ditangkap pada Selasa (11/3) setelah mendarat di bandara internasional Manila, ibu kota Filipina. Dia ditangkap oleh polisi yang bertindak berdasarkan surat perintah Mahkamah Pidana Internasional (ICC) atas perang mematikannya terhadap narkoba.

“Pagi-pagi sekali, Interpol Manila menerima salinan resmi surat perintah penangkapan dari ICC,” ungkap istana kepresidenan Filipina dalam sebuah pernyataan seperti dilansir kantor berita AFP, Selasa (11/3/2025). “Saat ini, dia berada dalam tahanan pihak berwenang.”

Sebelumnya pada Senin (10/3), Duterte menyatakan siap menghadapi kemungkinan penangkapan dirinya, saat ICC dilaporkan hendak mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadapnya terkait “perang melawan narkoba” yang menewaskan ribuan orang selama bertahun-tahun.

Kesiapan itu disampaikan Duterte ketika dia sedang berkunjung ke Hong Kong. “Dengan asumsi bahwa (surat perintah penangkapan) itu benar, mengapa saya melakukannya? Untuk diri saya sendiri? Untuk keluarga saya? Untuk Anda dan anak-anak Anda, dan untuk bangsa kita,” kata Duterte saat berpidato di Hong Kong.

“Jika ini benar-benar takdir hidup saya, tidak apa-apa, saya akan menerimanya. Mereka dapat menangkap saya, memenjarakan saya,” ucapnya seperti dilansir Reuters.

Kebijakan “perang melawan narkoba” menjadi kebijakan yang membawa Duterte ke tampuk kekuasaan tahun 2016 lalu, sebagai Wali Kota yang tidak konvensional dan berorientasi memberantas kejahatan, yang memenuhi janji kepada rakyat untuk membunuh ribuan pengedar narkoba di Filipina.*